Rabu, 09 Januari 2013

Tanda Hubungan Cinta Harus Berakhir

Posted by Unknown at 23.51
Tanda Hubungan Cinta Harus Berakhir. Pada hakekatnya, hubungan cinta merupakan perasaan cinta dari kedua belah pihak. Sebuah hubungan cinta tentu harus dijaga dan dipertahankan. Dalam sebuah hubungan cinta antara kedua insan manusia tentu kadang ada halangan dalam melaluinya. Ketika halangan datang, itulah saatnya cinta diuji kadarnya.


Pada artikel kali ini, mikmbong akan mengajak para pembaca untuk sama – sama membahas tentang kapan tanda hubungan cinta harus berakhir. Tentu kita mengerti bahwa untuk menuju sebuah pernikahan, pasti ada tahap yang dilalui. Pada artikel tanda hubungan cinta harus berakhir ini, mikmbong bukan bermaksud untuk memberitahu atau memberi alasan untuk sebuah hubungan agar berakhir pada jenjang setelah menikah. Mau apapun yang terjadi, sebenarnya pernikahan itu sebisa mungkin tidak berakhir.

Sebenarnya artikel ini lebih menekankan pada hubungan sebelum pernikahan. Tak jarang, ada pasangan yang bercerai dikarenakan ternyata sudah memendam ketidak cocokan sebelum mereka memutuskan untuk menikah. Hanya saja dikarenakan mungkin sudah bersama pada waktu yang lama, atau mungkin enggan untuk memulai hubungan yang baru jika harus berpisah, dan alasan – alasan lainnya menyebabkan mereka tetap memutuskan untuk menikah walau mungkin sebenarnya ada ganjalan dihati.

Pada dasarnya, jikalau sebelum menikah telah terdapat sebuah ketidak cocokan atau mungkin bisa dikatakan ada sebuah kesalahan yang ada dalam hubungan tersebut, namun berdua tetap memutuskan untuk menikah, sebenarnya justru anda harus tahu dan paham akan konsekuensi apa yang akan terjadi di kemudian hari. Oke lah mungkin anda berandai – andai jika kelak sudah menikah, mungkin permasalahan atau sesuatu hal yang salah itu mungkin dapat menjadi lebih baik. Tentu kita semua berharap yang baik dan yang indah yang akan terjadi. Namun seharusnya anda berpikir juga tentang bagaimana kemungkinan terburuk yang dapat terjadi. Bagaimana seandainya kesalahan tersebut tidak dapat dibetulkan? Tentu anda sebaiknya tidak bertaruh dengan masa depan anda bukan?

Pada artikel Tanda Hubungan Cinta Harus Berakhir ini lebih bertujuan untuk mengajak berpikir dan mempertimbangkan akan dibawa kemana hubungan cinta ini jikalau ternyata ada sesuatu yang salah dalam hubungan kita. Sebenarnya, memang benar sebuah perasaan cinta itu mutlak harus dipertahankan. Jika anda tidak dapat menjaga perasaan tersebut, tentu hubungan cinta anda menjadi hampa dan diperkirakan tidak akan menjadi sebuah hubungan yang sehat. Namun jika ternyata hubungan tersebut dikarenakan ada sesuatu hal, bukankah jauh lebih baik berpisah pada saat sekarang daripada dikemudian hari dimana perpisahan dikemudian hari ditakutkan akan menyebabkan luka yang lebih dalam.

Jagalah perasaan cinta mula – mula anda. Kalimat ini merupakan kalimat yang selalu mikmbong pegang dalam menjalani sebuah hubungan cinta. Jika kita selalu mengingat bagaimana pertama kali perasaan cinta kita hadir dalam kehidupan kita, niscaya diharapkan hubungan tersebut dapat langgeng. Ingatlah bagaimana pertama kali anda mencintai pasangan anda. Apa yang menyebabkan anda pertama kali mencintai dia. Alasan mengapa anda mulai mencintai dia. Pertahankan cinta mula – mula yang menyebabkan cerita cinta anda dapat mulai ditulis.

Walaupun begitu, tidak bisa dipungkiri memang kadang memang ada kalanya hubungan cinta terpaksa kandas juga. Perlu kita bertanya kepada diri kita kembali, apakah memang hubungan cinta ini terpaksa harus diakhiri demi kebaikan yang lebih baik untuk kedua belah pihak? Berikut ini mikmbong akan mencoba untuk membahas tanda hubungan cinta harus berakhir.
  • Salah satu pihak terlalu sering menangis. Mungkin hal yang satu ini terdengar aneh dan mungkin membuat orang bertanya – Tanya sebenarnya ada apa ini? Inti dari permasalahan ini adalah ketika anda mulai menangis dimana tangisan itu bukan dikarenakan tangisan bahagia namun hanya sebuah air mata kesedihan yang mendalam, anda perlu mempertimbangkan untuk mengakhiri hubungan anda. Sebuah hubungan yang dibangun dengan pondasi dimana salah satu pondasi nya adalah kesedihan niscaya kelak mempunyai kemungkinan roboh yang cukup besar.
  • Mulai berpikir bahwa pengorbanan anda sudah lebih dari cukup. Tidak bisa dipungkiri, kalimat bahwa cinta itu membutuhkan pengorbanan adalah mutlak benar adanya. Hal ini tidak melulu hanya dilihat dari segi materi. Bahwa ketika kita mulai harus memahami dan mengerti bagaimana watak pasangan kita, sebenarnya pada saat itu kita sudah berkorban. Ketika kita harus dapat memaklumi kebiasaan pasangan kita walau mungkin hal tersebut sebenarnya bertolak belakang dengan anda, namun anda berusaha mengerti, hal itu sudah dapat dihitung bahwa memang anda sudah berkorban bagi dia. Dan sebagai puncaknya, bahwa ketika anda merasa bahwa pengorbanan anda sudah lebih dari cukup dan tidak mampu lagi untuk berkorban lebih jauh lagi, sudah saatnya untuk membicarakan tentang hubungan berdua secara baik – baik. Saling ingatkanlah bahwa sebuah hubungan cinta itu dijalani oleh kedua belah pihak. Sungguh sangat tidak adil bahwa hanya seorang saja yang berkorban.
  • Anda mulai berangan – angan bahwa anda seharusnya dapat mendapatkan pasangan yang lebih baik. Pada poin ini sebenarnya sangat krusial. Anda mulai dapat berpikir bahwa anda dapat mendapatkan pasangan yang lebih baik jika memang mungkin anda sudah sering menangis dan juga sudah cukup anda menderita. Bukannya berpikiran wah mungkin jika sebelumnya anda orang yang maaf kata tidak begitu mapan secara financial dan kemudian telah mempunyai kekasih, namun begitu anda menjadi lebih mapan, kemudian anda berpikir jikalau wah anda sudah lebih kaya harusnya bisa mendapatkan kekasih yang lebih cantik dan lain – lain dan sebagainya. Jikalau anda berpikiran bahwa anda ingin mengakhiri hubungan hanya untuk mengejar hal – hal duniawi, ingatlah bahwa anda sedang menabur sesuatu yang tidak baik dimana entah kapan anda akan menuai hasil yang tidak baik juga tentunya. 

Demikianlah artikel Tanda Hubungan Cinta Harus Berakhir yang sebenarnya lebih membahas bagaimana dan lebih kearah kemana hubungan cinta anda akan anda bawa. Mikmbong selalu berharap hal yang terbaik untuk anda tanpa ada tendensi apapun yang buruk. Jikalau memang artikel ini dirasa dapat membantu orang yang anda kenal, tidak ada salahnya untuk share ke teman – teman atau mungkin orang yang anda kenal dengan harapan untuk membuat semua lebih baik. Semoga yang terbaik untuk kehidupan anda.

1 comments:

Unknown mengatakan...

bisa juga berangan CLBK setelah berpisah...

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

Copyright © 2011 MikMbong | Design by Kenga Ads-template