Honda CB150R StreetFire
Honda CB150R Streetfire telah resmi dikeluarkan oleh Honda. Motor sport keluaran Honda yang hadir dalam CB150R streetfire ini diharapkan dapat meningkatkan pasar motor sport Honda di Indonesia. Tepatnya di sirkuit sentul, bogor, jawa barat yang menjadi tempat peresmian Honda dalam meluncurkan CB150R yang bertajuk streetfire ini. Motor Sport Honda yang telah beberapa bulan belakangan ini menjadi berita terhangat di dunia otomotif motor akhirnya resmi mengaspal di Indonesia dengan nama Honda CB150R Streetfire. Menurut mikmbong yang telah merasakan kehandalan motor keluaran Honda ini, CB150R termasuk salah satu motor yang layak dipertimbangkan. Untuk bulan Mei 2013 sendiri diprediksi untuk harga dari honda CB150R ini tidak akan mengalami perubahan yang berarti.Segmen motor sport Honda bisa dikatakan tidak semanis pemasaran motor bebek mereka di Indonesia. Jika motor bebek Honda termasuk menjadi pemimpin di kelasnya, namun pada segmen motor sport tampaknya Honda harus bersaing keras dengan para kompetitornya untuk dapat menjadi pemimpin. Oleh sebab itu Honda sangat serius dalam membuat motor sport terbaru mereka ini yaitu Honda CB150R dengan harapan setidaknya dapat menjadi salah satu pemimpin pasar motor sport edisi tahun 2013 – 2014 di Indonesia.
Honda CB150R streetfire ini memang bisa dikatakan fenomenal dalam pemberitaannya. Berawal dari kabar akan datangnya Honda teralis yang dimana nama ini berasal dari penggunaan rangka teralis pada motor sport yang sedang digodok dan dipersiapkan oleh Honda, kemudian beredar isu akan penggunaan nama Honda CB150 untuk motor sport Honda yang dipersiapkan itu, dan akhirnya resmi diluncurkan dengan embel – embel R dibelakangnya untuk membedakan dengan motor CB bikinan Honda jaman dulu yang telah menjadi legenda sehingga bernama komplit Honda CB150R dengan jargon mereka streetfire.
Harga
Harga Resmi Honda CB150R Streetfire dibanderol dengan harga Rp. 22.350.000 dimana harga tersebut sudah on the road Jakarta. Dengan harga resmi Honda CB150R yang terjun di harga Rp.22,350 juta ini di prediksi Honda CB150R akan bersaing ketat dengan Yamaha vixion yang juga hanya mempunyai selisih harga yang sangat tipis dengan Honda CB150R Streefire ini. Honda mempersiapkan 4 varian warna yaitu Speedy White, Lightning White, Astro Black, dan Furious Red yang dapat anda pilih untuk Honda CB150R streetfire pesanan anda.Spesifikasi
Spesifikasi Honda CB150R menggunakan mesin 150 cc, 4-langkah, DOHC, 4 katup, 6-percepatan yang sudah dilengkapi dengan sistem suplai bahan bakar PGM-FI (Programmed Fuel Injection) yang dapat menghasilkan performa mesin yang luar biasa, akselerasi terbaik di kelasnya, sekaligus hemat bahan bakar dan ramah lingkungan.Dengan spesifikasi mesin Honda CB150R streetfire ini CB150R mampu menghasilkan daya maksimum 12,5 kW (17,00 PS)/ 10.000 rpm dan torsi maksimum 13,1 Nm (1,34 kgf.m)/ 8.000 rpm. Honda mengklaim kecepatan maksimal 122 km/jam serta akselerasi 10,6 detik untuk menempuh jarak 0-200 meter pada honda CB150R terbaru ini.Fitur
Fitur Honda CB150R streetfire memiliki panel meter dengan latar belakang grafik berwarna putih yang sporti serta didukung panel digital futuristik. Panel digital menampilkan informasi yang lengkap, seperti speedometer, odometer, trip meter, clock, dan fuel meter dalam satu tampilan layar. Selain itu Honda Cb150R sudah mempunyai sistem suspensi belakang Pro-Link yang mampu menyesuaikan diri dengan berbagai kondisi jalan. Motor sport terbaru Honda ini juga dilengkapi dengan rem cakram ganda yang menghasilkan tenaga pengereman maksimal di segala kondisi perjalanan serta velg racing palang enam pola bintang dengan ukuran 17 inci serta memiliki penampang palang berbentuk U dengan balutan ban tubeles. Tak lupa pengaman kunci bermagnet siap untuk mengamankan motor CB150R streetfire anda dari tangan – tangan tak bertanggung jawab.Demikian artikel Harga Resmi Honda CB150R StreetFire | Fitur Spesifikasi yang membahas tentang hadirnya Honda CB150R Streetfire yang dilengkapi dengan informasi harga resmi Honda CB150R dengan fitur dan spesifikasi yang tersemat pada Honda CB150R Streetfire.
0 comments:
Posting Komentar